Distro Linux Terbaik yang Cocok untuk Pemula - Iqbal Pambudi

Latest

7/09/2019

Distro Linux Terbaik yang Cocok untuk Pemula

Distro Linux untuk Pemula

Linux adalah sistem operasi yang berbasis GNU/Open Source, yang artinya sistem operasi ini bebas untuk di dimodifikasi bahkan sampai ke sistemmya. Linux memang identik dengan sistem operasi yang susah untuk dipelajari untuk pemula, namun seiring perkembangan jaman yang semakin canggih ini, linux banyak mengalami perekembangan yang dulunya untuk mengoperasikan linux harus hafal beberapa perintah di terminal.

Karena berbasis Open Source, banyak para developer yang mengembangkan OS ini dan menjadi sebuah distro tersendiri. Beberapa fitur-fitur banyak ditambahkan agar memudahkan penggunanya dalam mengoperasikan Linux.

Terdapat banyak sekali distro linux yang sudah beredar. termasuk Distro Linux yang Cocok untuk Pemula. Distro tersebut dikembangkan sesuai kebutuhan para penggunanya. Nah untuk pemula yang baru belajar linux, berikut adalah Distro Linux yang Cocok untuk Pemula


1. Zorin OS


Zorin OS adalah distro linux yang cocok untuk pemula yang pertama. Distro ini memiliki tampilan UI yang mirip dengan Windows dengan meletakkan taskbar dibawah dengan start menu di pojok kiri. Bagi pengguna windows yang baru migrasi ke linux tidak akan kesusahan untuk beradaptasi dengan distro ini karena memang mirip windows. Selain itu UI dari Zorin OS ini juga terlihat menarik dan fresh.

Berbagai aplikasi dapat diinstall melalui App Manager tanpa perlu repot megetikkan perintah di terminal. Maka dari itu Zorin OS layak menjadi Distro Linux yang Cocok untuk Pemula. Saat ini Zorin OS yang terbaru adalah versi 15 dan dapat dapat diunduh disini
Download Zorin OS 15

2. Linux Mint


Linux Mint Cinnamon adalah Distro Linux yang Cocok untuk Pemula selanjutnya. Dengan penataan ikon yang segar dan ciri khasnya yang berwarna hijau mint ini, Linux Mint juga mudah pengoperasiannya. Bagi pemula yang baru pertama kali mencoba distro ini pasti juga langsung paham bagaimana menggunakannya, karena Linux Mint tidak terlalu ribet dan sudah ada beberapa aplikasi bawaan yang sudah terinstall. Apabila aplikasi masih kurang, kalian masih dapat menginstallnya di App Manager yang tersedia.

Keunikan Linux Mint adalah disetiap penamaan distronya selalu menggunakan nama perempuan pada codenamenya. Seperti codename "Sarah" untuk Linux Mint versi 18, "Serena" untuk versi 18.1, "Sylvia" untuk Linux Mint versi 18.3 dan saat ini Linux Mint versi terbaru adalah Linux Mint 19.1 dengan codename "Tessa". Bila kalian tertarik dengan distro ini silahkan download di sini
Download Linux Mint 19.1 "Tessa"

3. Ubuntu



Siapa yang gak kenal sama distro ini?. Ubuntu adalah salah satu distro linux yang paling populer didunia. Ubuntu menawarkan OS yang andal stabil dan dapat digunakan sehari-hari untuk menunjang kegiatan produktif pengguna. Selain itu sudah banyak komunitas ubuntu yang siap membantu permasalahan kalian saat menemui kesulitan. Ubuntu menggunakan desktop environment Gnome yang terlihat lebih fresh dengan penempatan taskbar disebelah kiri. Namun taskbar tersebut dapat dicustom sesuai keinginan pengguna.

Keunikan dari distro ini adalah Ubuntu selalu merilis ditro terbarunya di bulan April setiap tahunnya dengan code name yang memliliki huruf depan yang sama semisal "Xenial Xerus" untuk ubuntu versi 16.04 "Bionic Beaver" untuk versi 18.04 dan yang paling baru adalah "Disco Dingo" untuk versi 19.04
Download Ubuntu 19.04 Disco Dingo  

4. Elementary OS 


Kalau kalian mencari distro dengan tampilan yang bagus, Elementary OS adalah jawabannya  Elementary OS adalah distro kembangan dari Ubuntu kelebihan distro ini terletak pada tampailan UI nya yang ala Mac OS dengan docker yang berada dibawah. Desktop environtmentnya menggunakan Pantheon yang tidak terlalu memberatkan dan powerfull.

Distro ini cocok digunakan untuk kegiatan produktivitas sehari-hari. Konsumsi RAM juga tidak terlalu memberatkan hanya mengonsumsi RAM sekitar 800 MB an pada versi terbarunya. Saat ini Elementary OS ada pada versi 5.0 dengan codename "Juno". Bila kalian tertarik dengan distro ala Mac OS ini kalian bisa mendownloadnya secara gratis atau memberikan donasi disini
Download Elementary OS 5.0 Juno

5. Deepin 

Deepin adalah Distro Linux yang Cocok untuk Pemula selanjutnya. Hampir sama dengan Elementary OS, Deepin adalah distro Linux yang menarik secara visual untuk pemula. Dikembangkan oleh komunitas Linux Cina, Deeping dibuat untuk memberikan pengalaman desktop Linux yang fungsional. Satu hal yang membedakan Deepin adalah proses instalasinya, yang merupakan salah satu yang paling sederhana.

Deepin Linux menawarkan tampilan visual yang bersih dan sederhana kepada pemula. Ikon dan tema warna juga terlihat modern dan menyenangkan. Deepin juga memiliki aplikasi bawaan yang secara otomatis terinstall seperti Chrome, Nautilus File Manager, Music Palyer Deepin, USB Creator, PDF, LibreOffice, dll. Tertarik mencoba ? silahkan download dibawah
Download Deepin 15

6. BlankOn


Ini dia distro dari Indonesia yang bernama BlankOn OS. BlankOn OS adalah distro buatan anak bangsa yang dikembangkan oleh Yayasan Penggerak Linux Indonesia (YPLI).Pengembangan distro ini dilakukan secara terbuka, jadi siapa saja boleh berkontribusi untuk membangun distro ini. Pembuatan distro ini didasari oleh keinginan untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas dalam kemampuan pengembangan perangkat lunak bebas/terbuka.

Distro ini cocok digunakan untuk keperluan desktop, laptop, dan workstation. Tampilan visual dari dari BlankOn juga menarik dan mudah untuk dipelajari. BlankOn OS sekarang ada di versi 11 dengan codename "Uluwatu". Bila kalian tertarik dengan distro khas Indonesia ini dapat kalian download di sini
Download BlankOn OS 15

Berikut adalah beberapa Distro Linux yang Cocok untuk Pemula. Sebenarnya masih banyak distro yang lain yang bisa kalian coba untuk daftar distro yang lengkap bisa kalian cek di distrowatch.com.
Sekian dari saya, salam open source!

No comments:

Post a Comment